Thursday 3 March 2016

ACAR RAMPAI



Bahan :

1 timun belah dan Buang bagian tengah nya Kemudian potong2 seperti dalam gambar

1 wortel . Kupas kulitnya dan potong2 seperti dalam gambar. Untuk wortel lebih baik potong nya tipis2.

👉 Kemudian wortel dan timun direndam dalam air garam 1 _2 jam (1 sendok teh garam +sebaskom air )

Setelah itu toskan biar kering . Merendam timun dan wortel itu SANGAT PENTING untuk menghasilkan acar yang enak dan renyah

5 Bawang merah iris tipis
4 siung bawang putih iris tipis

1 cabai besar merah
dan 1 cabai besar hijau
Buang biji , belah menjadi dua dan iris menyerong .

Garam secukupnya (saya pakai sejimpit saja
Gula pasir secukupnya /2 sendok makan
Cuka makanan secukupnya

Haluskan bumbu:
1 ruas jari Kunyit
2 siung bawang putih
6 kemiri
5 Cabai merah /2 sendok makan cabai giling

Cara membuatnya :
Tumis bumbu halus hingga wangi
Masukkan wortel dan timun dan di aduk rata bersama bumbu .

Kemudian Masukkan bawang merah, bawang putih ,cabai merah, cabai Hijau , sedikit garam, gula dan cuka.
Aduk rata beberapa menit

Selesai

No comments:

Post a Comment